2012年10月23日星期二

Posted by Unknown | 0 comments

Materi Agama Islam Tentang Khotbah

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

Assalamualaikum Wr. Wb.

Pada kesempatan kali ini saya akan melanjutkan  mengenai penerangan Materi Pendidikan Agama Islam. Untuk kali ini saya akan menyampaikan mengenai Materi Agama Islam Tentang Khotbah. Seperti biasanya materi ini saya dapat dari modul yang saya pelajari di Smk. Semoga dengan saya menyampaikan materi ini bisa membantu buat kalian semua yang membutuhkan materi tentang Khotbah Jumat.

Materi Agama Islam Tentang Khotbah
 Khotbah
    Kata khotbah sendiri berasal dari bahasa arab " Khutbah " yaitu pidato atau ceramah yang isinya mengenai keagamaan. Sedangkan menurut istilah Khotbah adalah mengajak orang lain untuk meningkatkan kualitas takwa dan memberi nasihat yang isinya merupakan ajaran agama. khotbah yang sering kali di lakukan umat Isalm adalah Khotbah Jum'at dan Khotbah Hari  Raya, serta khotbah nikah. Orang yang menyampaikan Khotbah dinamakan dengan Khatib.

Nahh untuk itu ... mari kita liat Syarat -syarat menjadi Khatib .. Sebagai berikut :
  1. Khatib harus laki-laki dewasa.
  2. Khatib harus mengetahui tentang ajaran Islam.
  3. Khatib harus mengetahui tentang syarat, rukun dan sunah khotbah Jumat.
  4. Khatib harus mampu dan fasih berbicara di depan umum.
  5. Khatib harus bisa membaca Al-Quran dengan baik dan benar.
  6. Khatib merupakan orang yang di pandang terhormat, dihormati, disegani.
Sekarang Syarat-Syarat Khotbah Jum'at
    Setiap salat jumat selalu dilaksanakan khotbah jumat, baik itu sebelum shalat dan setelah masuk waktu zuhur. Tidak sah salat jumat jika tidak di dahului oleh khotbah. Dalam Khotbah salat Jum'at, Khatib mengingatkan jamaah agar lebih meningkatkan iman dan takwa kepada Allah.
   Syarat -syarat khotbah jumat adalah sebagai berikut :
  1. Khatib suci dari hadis, najis, dan tertutup auratnya.
  2. Khatib berdiri jika mampu dalam berkhotbah dan terlebih dahulu memberi salam.
  3. Khotbah di bawakan agak cepat namun tetap teratur dan tertib.
  4. khotib hendaknya duduk di antara dua khotbah.
  5. Rukun Khotbah dibaca dengan bahasa Arab, sedangkan materi khotbah dapat mengunakan bahasa setempat.
  6. Khotbah dilaksanakan setelah tergelincirnya matahari (masuk waktu Zuhur) dan dilaksanakan sebelum Salat Jum'at.
  7. Khotbah di sampaikan dengan suara yang lantang dan tegas.
Materi Agama Islam Tentang Khotbah

 Rukun Khotbah Jum'at
     Khotbah jumat harus memenuhi rukun-rukunnya. Rukun khotbah harus dilakukan dengan tertib. apabila rukun khotbah tidak di laksanakan dengan tertib, salat jumat tersebut akan menjadi tidak sah. Adapun Eukun khotbah tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Membaca hamdalah atau puji-pujian kepada Allah.
  2. Membaca Syahadat, yakni syahadat tauhid dan syahadat rosul.
  3. Membaca Salawat atas Nabi.
  4. Berwasiat atau memberikan nasihat ketakwaan dan menyampaikan ajaran islam tentang akidah, ibadah, akhlak dan muamalah dengan bersumber kepada Al-Quran dan Hadis.
  5. Membaca ayat Al-Quran pada salah satu dari dua khotbah.
  6. Mendoakan kaum muslimat agar mendapatkan ampunan dari Allah dan mendapatkan rahmat dari Allah.

Sunah Khotbah Jumat

  Sunah Khotbah Jumat adalah sebagai berikut :
  1. Khatib hendaknya berdiri di atas mimbar atau tempat yang tinggi dan letak mimbar disebelah kanan tempat bersirinya imam salat.  
  2. Khatib mengawali khotbah dengan mengucapkan salam. Setelah itu duduk sebentar, sambil mendengarkan azan.
  3. Khatib menyampaikan khotbah dengan suara yang jelas, terang, fasih, berurutan, sistematis, sehingga mudah untuk di pahami oleh para jamaah.
  4. Khatib dalam menyampaikan khotbah hendaknya menghadap ke arah jamaah
  5. Khatib   membaca surah Al-ikhlas ketika duduk di antara 2 khotbah

Fungsi khotbah Jumat 

   Fungsi dari khotbah jumat adalah sebagai berikut :
  1. Mendorong Jamaah untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah.
  2. Mengajak jamaah untuk selalu berjuang meningkatkan dan membudayakan syariat islam dalam masyarakat.
  3. Mengajak jamaah untuk selalu berusaha meningkatkan amar ma'ruf dan nai mungkar.
  4. Mengingatkan Kaum muslim agar lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah.
  5. Mengingatkan Kaum muslim agar lebih meningkatkan akhlak karimah dalam kehidupan pribadi, masyarakat, berbagsa dan bernegara.
  6. Mengingatkan kaum muslim agar lebih meningkatkan kemauan untuk menuntut ilmu pengetahuan dan wawasan keagamaan.
  7. Mengingatkan kaum muslim agar meningkatkan ukhuwah islamiyah dan membantu sesama muslim.
  8. Mengingatkan kamu muslim aar rajin dan giat bekerja untuk mengejar kemauan dalam mencapai kehidupan dunia dan akhirat yang sempurna.
 
 
Wahh Sepertinya materi tentang khutbah udah selesai. Walaupun tidak begitu lengkap hanya beberapa poin- pint saja, yang penting adalah manfaatnya.... betul tidak ??. Okedeh demikian yang bisa saya sampaikan bila ada kata - kata yang kurang pas saya mohon maaf yang sebesar- besarnya Terimakasih. Akhit kata Wasalamualaikum Wr. Wb
 
By Galedeg --------- Semoga Bermanfaat ^-^ 
ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِين

0 comments: